Ratusan Proses Coklit di Ponorogo Diduga Melanggar Aturan, Komisioner KPU: Kami Lakukan perbaikan

Ratusan proses coklit di Ponorogo diduga terjadi pelanggara

Dedi
Senin, 20 Maret 2023 | 18:33 WIB
Ratusan Proses Coklit di Ponorogo Diduga Melanggar Aturan, Komisioner KPU: Kami Lakukan perbaikan
Petugas Bawaslu patroli pengawasan ((ponorogo.bawaslu.go.id))

Dugaan pelanggaran proses pencocokan dan penelitian (coklit) daftar pemilih pemilu tahun 2024 di temukan Badan pengawas pemilu Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur. Dari catatan bawaslu, sedikitnya telah terjadi pelanggaran sebanyak 374 tempat pemungutan suara (tps0 dari 2.878 TPS yang tersebar di Kabupaten Ponorogo, jawa Timur.

Komisioner bawaslu Ponorogo, Juwaini menuturkan, dalam satu TPS itu, ada yang pelanggarannya hingga dua kali. Terkuaknya dugaan pelanggaran itu, berkat pengawas kelurahan atau desa (PKD) dari Bawaslu Ponorogo yang bekerja dengan sangat ketat. Mereka melakukan pengawasan secara melekat saat proses coklit, yakni mulai tanggal 12 Februari hingga 14 Maret 2023 lalu.

“Total ada 378 pelanggaran dalam 374 TPS itu,” ungkapnya.

Dari 378 pelanggaran, 7 jenis pelanggaran yang dilakukan petugas pemutakhiran data pemilih (Pantarlib) antara lain petugas tidak datang kerumah warga secara langsung ada di 9 TPS, petugas pantarlih tidak mencocokan data pemilih ada sebanyak 38 TPS. Pantarlih tidak menempelkan stiker ada sebanyak 63 TPS

Baca Juga:Profil Alshad Ahmad, Ramai Disorot Usai Diduga Hamili Mantan Pacar

Selain itu, petugas pantarlih tidak memasukkan data pemilih baru terjadi di 11 TPS. Pantarlih tidak  mencatat keterangan disabilitas ada sebanyak  55 TPS. Kemudian, belum dicoklit namun sudah ditempel stiker ada di 8 TPS. Terakhir pelanggaran lainnya ada 194 TPS. Seperti stiker tidak lengkap, 2 KK jadi 1 stiker, memasukan pemilih di bawah umur, menghapus data pemilih padahal masih terdaftar.

Sementara itu, adanya laporan Bawaslu terkait pelanggaran yang dilakukan petugas Pantarlih sudah di ketahui KPU.

Komisioner KPU Kabupaten Ponorogo Ali Mahfudz dihubungi ponorogo.suara.com, senin (20/3/23) menuturkan, semua rekomendasi  dari Bawaslu Ponorogo sudah ditindaklanjuti, baik itu rekomendasi secara tertulis maupun secara lisan. 

Ia mengakui bahwa dari ribuan TPS di Kabupaten Ponorogo tidak ada coklit yang sempurna. Sehingga kita membuka ruang untuk dilakukan perbaikan.

“Semua rekomendasi dari Bawaslu Ponorogo sudah kita tindaklanjuti untuk dilakukan perbaikan,” pungkasnya.

Baca Juga:Hadirkan Enam Kemenangan Beruntun, Tapi Masa Depan Divaldo Alves di Persik Masih Abu-abu

Sosial Budaya

Terkini

Polisi ungkap sindikat pencurian alat alat pertanian

Kriminal | 14:20 WIB

Helikopter latih Jatuh di Bandung, hebohkan sosial media

Sosial Budaya | 17:31 WIB

Ratusan kendaran bermotor di Ponorogo pajaknya di Blokir

Sosial Budaya | 11:28 WIB

HISFARMA korwil Ponorogo mengadakan acara saresehan

Bisnis | 11:00 WIB

"Sudah ditetapkan sebagai tersangka penyebab kecelakaan."

Metropolitan | 00:25 WIB

Saat itu terduga pelaku Sukron masih sempat meminta maaf, dan mau bertanggung jawab.

Metropolitan | 18:58 WIB

Di area UI, Beam Rover beroperasi pada pukul 05.0023.00 WIB.

Metropolitan | 18:00 WIB

Dengan dibentuknya Satgas Terpadu Penilaian Gedung dan Nongedung, diharapkan kita dapat bersama-sama mengurangi risiko gempa bumi," ujar Heru.

Metropolitan | 17:13 WIB

"Jadi dimasukkan ke dalam kotak, terus diikat di dalam kotak, di dalam kardus dibawa menggunakan motor, dibuang di TKP kedua (kolong Tol)."

Metropolitan | 16:35 WIB

Pakaian yang ditampilkan Stella Ou Yang tidak melulu bermerek atau berharga mahal.

Gosip | 01:38 WIB

Indra Bekti dan Aldilla Jelita masih butuh waktu introspeksi diri sebelum membicarakan kemungkinan rujuk.

Gosip | 23:10 WIB

Inara Rusli menyebut nafkah yang diberikan Virgoun tidak mencukupi segala kebutuhan tiga anaknya.

Gosip | 23:08 WIB

Lesti Kejora ngaku tak tahu harga mirophone-nya yang membuat Ahmad Dhani penasaran karena dibelikan Rizky Billar.

Gosip | 22:51 WIB

Putri Anne dikabarkan telah menemukan hasil tes kehamilan Amanda Manopo di dompet suaminya, Arya Saloka.

Gosip | 22:42 WIB
Tampilkan lebih banyak